Sunday, April 22, 2007

Para "suhu" yang asli Indonesia

internet marketing | bisnis online | motivation

Dunia internet marketing yang biasa dikenal sebagai bisnis online memang menjadi fenomena yang tidak dapat dipungkiri keberadaannya. Semua orang sibuk membicarakan bisnis baru ini, baru...? sebenarnya tidak! Hanya karena akhir-akhir ini tampaknya frekwensi kegiatan atau pun pemberitaan tentang bisnis online ini meningkat, membuat fenomena ini menyeruak ke permukaan.

Sebenarnya apakah ada orang Indonesia asli yang telah berhasil menjalankan bisnis online ini? Apapun bentuk dan jenisnya, selagi mereka memanfaatkan perangkat komputer dan jaringan internet maka mereka dapat dikatakan sudah berbisnis online.

Gampang-gampang susah sebenarnya mencari mereka ini. Namun, pemberitaan akhir-akhir ini dan banyak penghargaan yang mereka terima membuat para "suhu" bisnis online ini mencuat ke permukaan. Beberapa yang cukup di kenal oleh masyarakat online minimalnya :-) adalah sebagai berikut:

· Anne Ahira, sosok yang bisa dibilang banyak penggemar dan pengagumnya di Indonesia, namun tidak sedikit tulisan maupun website yang memojokkan sepak terjangnya di bisnis online indonesia. Dia dikenal dengan kursus internet marketingnya yang diberi nama Asian Brain Internet Marketing Center.

· Joko Susilo, dia adalah pencipta ebook Sistem Mesin Uang Otomatis yang ditujukan untuk pasar Indonesia. Dalam websitenya yang di update per Mar 2007 dia menyatakan sudah dapat menghasilkan uang Rp 1 Milyar lebih dari bisnis onlinenya selama kurun waktu 6 tahun. Jumlah yang cukup menggiurkan karena bisa diakatakan dia mendapatkannya secara passive income, sistem yang berkerja untuknya.

· Jennie S.Bev, dia adalah seorang anak bangsa yang kebetulan setelah menikah tinggal di Kalofornia Utara-Amerika. Saat ini dia memiliki perusahaan e-commerce dan konvensional lainnya. Penerbitan onlinenya telah menarik beberapa klien selebritas kelas dunia. Dia juga menulis buku berbahasa indonesia yang berjudul Rahasia Sukses Terbesar. Niche market yang dibidik untuk penerbitan ebook onlinenya adalah fashion dan gaya hidup untuk pasar amerika. Anda dapat membrowsingya di JennieForIndonesia.com

· Bob Bastian, dia memiliki beberapa website yang ditujukan seluruhnya untuk pasar dunia diluar Indonesia. Pemahaman orang-orangnya tentang internet marketing dan sistem di Indonesia yang membuatnya menargetkan pasar luar sebagai target marketnya. Ia pun memilih menjadi underground internet marketer, kini ia mengendalikan bisnisnya dari propinsi Bengkulu walaupun saat ini ia masih menyelesaikan S2 nya di UGM jogjakarta.

Selain itu sebenarnya masih banyak lagi para pakar yang menggunakan internet sebagai sarana melakukan bisnis onlinenya. Saat ini bila anda mengklik kata busana muslim di browser anda, baik yahoo! maupun google, maka anda akan dapat melihat banyaknya website yang menjual busana muslim berterbaran di interent.

Hal ini menunjukkan betapa masyarakat Indonesia sudah bisa menerima dan menapresiasikan bisnis online dengan internet marketing-nya. Anda tinggal memilhkan secara hati-hati dan seksama untuk menentukan pilihan apakah anda akan berbisnis online di internet.

Anda dapat browsing ke alamat para "suhu" diatas dan mempelajari sepak terjang mereka hingga bisa kita anggap berhasil dan sukses di bisnis online yang mereka geluti. Percayalah pada kemampuan anda sendiri, bahwasanya anda pun dapat sukses di bisnis online bila anda mendapatkan guru dan track yang tepat untuk melakukannya.

See you at the top, OK!

No comments: